Manokwari, BBC Nusantara – Keluarga besar Lodewijk Mandacan-Meindoga dan Kiriwenno-Wopari melaksanakan acara syukuran atas kemenangan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan dan Mohamad Lakotani.
KPU Papua Barat sebelumnya menetapkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Papua Barat nomor urut 1 Dominggus Mandacan dan Mohamad Lakotani (Doamu) menang Pilkada 2024, dengan peroleh 269.245 suara, sedangkan lawannya nomor urut 2, kotak posong, memeroleh 20.643 suara.
Acara syukuran sekaligus ibadah pada Senin malam (16/12) itu juga sekaligus perayaan hari ulang tahun ke-65 dominggus Mandacan. Perayaan dan syukuran dilaksanakan di rumah kediaman Dominggus Mandacan di Manokwari, Papua Barat.
“Acara ini menjadi momentum untuk bersyukur kepada Tuhan atas berbagai berkat yang diterima oleh keluarga besar Mandacan, termasuk keberhasilan dalam Pilkada Papua Barat 2024,” katanya.
Dominggus Mandacan juga berkomitmen untuk melanjutkan pengabdian kepada masyarakat Papua Barat, membawa harapan baru untuk pembangunan berkelanjutan dan kesejahteraan masyarakat Papua Barat (Amatus Rahakbauw K/ys_soel)