Sangatta, BBC Nusantara – Berbagai merk dan inovasi teknologi terkini dipamerkan oleh perusahaan-perusahaan besar dalam acara Seminar Talk Show bertajuk “Inovasi Era Digital,” yang digelar di Gedung Serba Guna (GSG) Bukit Pelangi, Rabu (23/10/2024).
Acara ini digagas oleh CV Multi Mandiri Prima, sebagai mitra dari sejumlah brand teknologi terkemuka, di antaranya Samsung, Dell, Asus, Epson, Intel, Cisco, MSI, dan banyak lainnya.
Seminar ini disambut dengan antusias oleh ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN), yang berkumpul di pusat perkantoran Pemkab Kutai Timur, Bukit Pelangi, Sangatta.
Acara ini dibuka oleh Sudirman Latief, Asisten Administrasi Umum sekaligus Inspektur Kutai Timur, yang mewakili Pjs Bupati Kutai Timur, Agus Hari Kesuma. Dalam sambutannya, Sudirman menegaskan dukungan penuh pemerintah daerah terhadap inovasi digital yang dipamerkan dalam acara ini.

“Kegiatan ini sangat penting untuk perkembangan smart city di wilayah kita. Saya menyambut positif kegiatan ini” ucap Sudirman dengan optimisme.
Lebih lanjut, Sudirman menekankan bahwa digitalisasi dalam tata kelola pemerintahan adalah langkah yang esensial untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerja. Dengan dukungan anggaran yang ada, ia mengajak seluruh pihak untuk lebih optimal dalam memanfaatkan teknologi untuk mewujudkan visi smart city.
“Kita perlu bekerja sama agar setiap solusi digital yang diperkenalkan dapat diterapkan dengan baik dan memberikan dampak nyata,” tambahnya.
Sementara itu, Rosita dari CV Multi Mandiri Prima menjelaskan sejumlah inovasi teknologi yang dapat diadopsi oleh pemerintah untuk mencapai smart city. Menurutnya, penggunaan teknologi digital yang tepat dapat meningkatkan kinerja ASN serta efisiensi dalam penggunaan anggaran.
Dalam seminar tersebut, para vendor teknologi memperkenalkan berbagai produk unggulan terbaru mereka, seperti Samsung, Dell, Asus, dan banyak lainnya, yang menarik perhatian para peserta.
Antusiasme peserta terlihat dari diskusi yang interaktif, terutama mengenai penerapan teknologi digital untuk mendukung smart city di Sangatta.
Acara ini juga dihadiri oleh perwakilan instansi pemerintah, panitia pengadaan barang dan jasa, serta mitra bisnis teknologi, termasuk Maryatul Qibtiyah alias Tya, Sales dari CV Multi Mandiri Prima, yang memperkenalkan berbagai produk teknologi unggulan di acara tersebut kepada pengunjung.( as/*)
Hashtag: #InovasiDigital #SmartCitySangatta
#TeknologiTerkini #TransformasiDigital
#SeminarTeknologi #KolaborasiDigital #DigitalisasiPemerintah