Jakarta, BBC Nusantara – Presiden RI Prabowo Subianto secara resmi mengumumkan kenaikan gaji guru yang akan berlaku mulai tahun 2025.
Dalam pidato pada puncak peringatan Hari Guru Nasional 2024 di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (28/11), Prabowo menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan hak rakyat.
“Kita bertekad untuk bekerja keras. Setiap rupiah milik rakyat Indonesia harus kembali dinikmati oleh rakyat Indonesia,” ujar Prabowo di hadapan ribuan guru yang hadir.
Prabowo juga menyoroti potensi besar Indonesia dengan sumber daya alam yang tidak dimiliki negara lain. Ia juga menegaskan pentingnya membangun pemerintahan yang bersih demi memastikan kemakmuran rakyat.
“Dengan segala warisan yang telah diberikan para pendahulu, kita harus lebih teliti dan berani dalam menciptakan pemerintahan yang bersih,” tutur Prabowo.
Ia juga menyoroti kerugian besar yang disebabkan oleh korupsi, penyelundupan, dan manipulasi lainnya, yang menurutnya telah merampas kekayaan negara. “Kebocoran akibat korupsi, penyelundupan, dan berbagai bentuk penipuan telah merugikan bangsa. Ini yang akan kami perbaiki,” tegasnya.
Prabowo meminta para guru dan masyarakat untuk percaya pada langkah-langkah pemerintah dalam memperbaiki tata kelola negara.
“Saya mohon kesabaran dan kepercayaan para guru terhadap langkah-langkah yang kami tempuh,” tambahnya.
Dalam kebijakan yang diumumkannya, gaji guru Aparatur Sipil Negara (ASN) akan naik sebesar satu kali gaji pokok, sementara tunjangan profesi bagi guru honorer non-ASN bersertifikasi akan meningkat menjadi Rp 2 juta per bulan. (yss)