Manokwari, BBC Nusantara – Debat kedua Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat yang digelar Rabu, 6 November 2024 di Manokwari, menghadirkan calon nomor urut 1 Drs. Dominggus Mandacan dan Mohamad Lakotani (Doamu). Pasangan Dominggus dan Mandacan dan Mohamad Lakotani adalah calon tunggal untuk Pilgug Papua Barat 2024.
Dalam acara debat yang digagas KPU Papua Barat tersebut, Dominggus memaparkan gagasan serta visi-misinya untuk membangun Papua Barat, termasuk strategi untuk menangani masalah anak jalanan di Papua Barat.
Ia menekankan pentingnya kerja sama dari berbagai pihak dalam merangkul anak jalanan, melibatkan peran orang tua, lembaga keagamaan, masyarakat adat, dan pemerintah.
“Anak jalanan adalah tanggung jawab bersama, yang melibatkan orang tua, lembaga agama, masyarakat adat, dan pemerintah,” kata Gubernur Papua Barat periode lalu itu.
Dikemukakan, langkah awal untuk menjalankan program prioritas itu adalah mendata jumlah mereka, membangun komunikasi untuk menanggulangi masalah tersebut, dan menumbuhkan kepedulian masyarakat terhadap anak jalanan.
Dominggus juga menyoroti bahwa anak jalanan memiliki hak yang sama untuk berkarya dan bekerja. Ia berencana mengadakan pembinaan sosial melalui organisasi perangkat daerah (OPD) untuk membuka peluang bagi anak-anak jalanan.
“Ke depan, kita akan mencari peluang dan menyediakan kesempatan bagi mereka melalui pembinaan sosial dari dinas-dinas terkait agar mereka bisa dibina, diarahkan, dan memiliki kesempatan kerja,” tambahnya.
Dikemukakan juga, pendidikan keagamaan yang sesuai dengan keyakinan mereka penting untuk membangun mental dan menghindarkan mereka dari hal-hal negatif,” katanya.
Secara umum, pasangan Dominggus Mandacan dan Mohamad Lakotani menetapkan tujuh visi untuk mewujudkan mewujudkan Papua Barat yang aman sejahtera, bermartabat dan mandiri.
“Dalam upaya mewujudkan visi Papua Barat yang aman sejahtera bermartabat serta mandiri pasangan kami mengusung tujuh misi dalam rangka mewujudkan Papua Barat yang aman sejahtera bermartabat dan mandiri,” kata Cawagub Mohammad Lakotani.
Ketujuh visi itu adalah meningkatkan kualitas layanan dasar di bidang pendidikan, kesehatan, dan juga perlindungan sosial; kedua, mendukung visi besar meningkatkan daya saing perekonomian dan investasi daerah yang inklusif.
Visi ketiga, membangun pertanian yang berdaulat, mandiri dan berkelanjutan; keempat, meningkatkan pembangunan infrastruktur wilayah yang berkualitas dan mudah diakses. Visi kelima, memperkuat kerukunan umat beragama dan kondusifitas daerah; lalu visi keenam menciptakan tata kelola penyelenggaraan pemerintahan yang baik menuju pemerintahan yang melayani atau good governance.
“Visi terakhir, kami berkomitmen untuk mengoptimalkan pemanfaatan otonomi khusus dalam rangka mensejahterakan orang asli Papua,” kata Calon Wagub Papua Barat, Mohammad Lakotani, yang membacakan visi pasangannya. (Amatus Rahakbauw K/yss)